Jumat, 30 Januari 2015

Pantai parang tritis ialah salah satu pantai ternama yang ada di Yogyakarta. Pantai parang tritis di kenal sebagai pantai yang mempunyai ombak yang cukup besar dan bukit pasirnya, ketika musim kemarau ketinggian ombak biasanya mencapai 2-3 meter. Selain dari ombak besar dan keindahan alam lainnya yang ada di kawasan pantai parang tritis, pantai ini menyimpan sejumlah mitos-mitos ternama yang sudah tidak asing lagi untuk di perbincangkan. 
Keindahan Alam Pantai Parang Tritis Yogyakarta
Salah satu mitos yang terkenal yaitu mitos nyai roro kidul, pastinya para wisatawan sudah banyak tau kan tentang mitos ini. Banyak orang yang memiliki kepercayaan bahwa ada gerbang gaib dari kerajaan Nyai Roro Kidul, dan mitos yang tidak kalah menarik yaitu tentang pemakaian kaos berwarna hijau, siapa saja yang memakai kaos berwarna hijau konon ceritanya mereka akan menjadi tumbal Ratu penguasa laut selatan untuk di jadikan pengawalnya. 
Ritual Sesajian yang Di Lakukan di Pantai Parang Tritsis Yogyakarta
Walaupun hal tersebut hanya sebuah mitos, namun sudah banyak bukti yang nyata terlihat oleh kita. Ada beberapa sebagian mayat yang kehilangan nyawanya dengan memakai kostum berwarna hijau ketika sedang berada di kawasan Pantai Parang Tritis.

Selain mitos dan legenda, pantai parang tritis juga menyimpan keindahan alam yang tidak kalah menarik. Ketika senja mulai tiba, para wisatawan yang sedang berkunjung ke pantai parang tritis bisa menikmati indahnya sunset yang indah dan bernuansa romantis di sekitar pantai parang tritis. Ditemani kereta kuda beroda dua, para wisatawan bisa mengelilingi sambil menikmati indahnya sunset dengan cuaca yang cerah, kereta kuda akan membawa wisatawan sampai ke ujung timur pantai parang tritis. Pancaran warna keemasan yang menghiasi permukaan air laut akan menambahkan kesenangan hati dan suasana romantis bagi pengunjung.
Kereta Kuda Di Sekitar Kawasan Pantai Parang Tritis Yogyakarta
Bagi para wisatawan yang pergi bersama keluarga, pantai parang tritis banyak menawarkan kesenangan-kesenangan sebagai tempat arena bermain. Bermain layang-layang adalah salah satu kesenangan yang bisa di lakukan para pengunjung ketika berada di sana. Angin laut yang cukup  kencang akan mendorong layang-layang untuk terbang tinggi. 

Hal yang terpenting bagi para wisatawan yang berkunjung, jangan lupa membawa kamera untuk mengabadikan momen-momen ketika sedang menikmati keindahan pantai parang tritis, pastinya dengan background yang indah akan membuat gambar yang di hasilkan akan memuaskan dan tidak mengecewakan.
Pantai Parang Tritis Yogyakarta
Sunset Di Sekitar Kawasan Pantai Parang Tritis Yogyakarta
Bagi pengunjung yang ingin bemalam, pantai parang tritis juga banyak menyediakan beberapa tempat penginapan seperti losmen, wisma, dan hotel

Sekian pembahasan singkat dari Wisata Alam Nusantara mengenai Objek Wisata Pantai Parang Tritis, semoga info yang saya berikan bisa bermanfaat bagi pembaca yang ingin berkunjung ke Pantai Parang Tritis di Yogyakarta. Terima kasih atas perhatiannya 
Continue reading

Rabu, 28 Januari 2015

Lamang Tapai Special Khas Tanah Datar, Sumatra Barat
Lamang tapai adalah makanan yang sudah cukup populer di kalangan masyarakat lokal maupun luar, lamang tapai ini berasal dari sumatra barat, makanan yang terbuat dari beras ketan yang sudah di bakar dan dapat di sajikan dengan tapai ini mampu membuat pecinta wisata kuliner menjadi ketagihan akan kelezatan khas yang terdapat di dalam lamang tapai. Makanan ini biasanya sering di hidangkan ketika hari lebaran idul fitri.

Berikut resep dan cara pembuatan lamang tapai special khas tanah datar | sumatra barat, para pecinta wisata kuliner bisa mencoba untuk membuatnya di rumah.

Bahan yang Di Gunakan untuk Lamang ;
  • 1,5 liter beras ketan putih
  • Santan setengah liter
  • 4 lembar daun pandang
  • Garam secukupnya
  • Dan beberapa daun pisang
Bahan untuk tapai ketan
  • 1,5 liter beras ketan merah
  • Setengah bongkah ragi
  • Cabe keriting guna pemrosesan frementasi
  • Untuk pengharum tapai tambhkan 3 buah cengkeh
Proses pembuatan lamang ;
  1. First, Sediakan mangkok untuk menaruh beras untuk di cuci bersih, kemudian campurkan beras dengan santan. Masukkan garam secukupnya dan daun pandan lalu aron, dan angkat.
  2. Second, bungkus beras yang sudah di cuci bersih dengan daun pisang,  lalu masukkan beras ke cetakan lontong, kukus sampai matang selama kurang lebih 30 menit.
  3. Setelah di kukus, bakar lamang di atas arang yang panas.
  4. Jika lamang sudah terlihat kecoklatan, angkat lamang dan dinginkan.
Proses pembuatan tapai ;
  1. First, tumbuk ragi hingga halus, tebarkan ragi yang sudah halus di atas beras ketan, biar merata tebarkan dengan cara di ayak.
  2. Second, tutup beras ketan yang sudah beri ragi ke dalam wadah kedap udara.  Letakan cabe dan cengkeh di atas beras ketan, lalu tutup dengan beberapan daun pisang.
  3. Kemudian biarkan beras ketan yang sudah di tutup wadah selama tiga hari, sebaiknya letakkan beras di dalam lemari atau di tempat yang kering.
  4. Setelah menunggu selama 3 hari lihat perubahan yang terjadi pada beras, apabila sudah sedikit berair maka tapai sudah jadi.
  5. Sajikan lamang yang sudah di potong-potong dengan campuran tapai yang sudah jadi. Selamat menikmati 
Sekian pembahasan mengenai Wisata Kuliner Lamang Tapai Special Khas Tanah Datar |  Sumatra Barat. Semoga bisa bermanfaat bagi pembaca dan dapat menambah wawasan mengenai cara pembuatan Lamang Tapai. Salam dari Wisata Alam Nusantara, terima kasih atas perhatian  
Continue reading

Kamis, 15 Januari 2015

Sate Kambing Special khas Madura ialah salah satu sate yang memiliki cita rasa yang lezat dan gurih membuat sate ini terlihat spesial, sate madura salah satu resep makanan yang sudah menyebar ke seluruh indonesia. Dari berbagai daerah banyak yang menjual makanan ini cita rasa yang special dari kuah kacang nya akan membuat para pecinta kuliner rindu dan ingin mencoba lagi sate khas madura. Baiklah pada kali ini saya akan membahas sedikit mengenai cara pembuatan sate khas madura yang lezat dan special pastinya.
Sate Kambing Special Khas Madura Jawa Timur
 Bahan yang di Gunakan ;
  • 300 gram daging kamibing di potong-potong secara dadu, tusukkan potongan daging kambing yang di potong secara dadu ke tusukan sate
  • Sediakan 8 sendok makan kecap manis
  • 4 butir bawang merah iris tipis-tipis
  • 3 butir bawang putih iris tipis-tipis
  • 1 buah jeruk nipis kemudian iris
  •  Lontong sesuai porsi yang diinginkan
Bumbu Kacang yang di Haluskan ;
  • kacang tanah 130 gram, kemudian di goreng 
  • 4 butir bawan merah3 butir bawang putih 
  • Air kaldu sebanyak 180 ml
  •  3 butir kemiri
  •  Garam secukupnya saja sesuai selera masing-masing 
  • 3 sendok makan minyak goreng.
Proses pembuatan sate kambing special khas madura ;
  1. First tahap pembuatan bumbu kacang, campurkan semua bahan bumbu kacang, bawah putih, bawang merah, kemiri, garam secukupnya. Kemudian blender bahan-bahan tersebut. Panaskan minyak goreng yang sudah di sediakan tumis bumbu sampai harum. Masukkan air kaldu 180 ml tadi dan masak sampai terlihat kental.
  2. Second masukkan 3 sendok kecap manis kedalam bumbu kacang yang sudah dihaluskan tadi, oleskan ke daging kambing yang sudah di tusukkan. Bakar hingga matang daging sate yang di tusukkan tadi. Apabila terlihat kering oleskan lagi bumbu kacang yan gdi campurkan kecap manis tadi sampai matang, dan apabila sudah terlihat matang angkat sate.
  3. Untuk sambal bawang, panaskan 2 sendok makan minyang goreng tumis bawang putih sampai kelihatan matang angkat. Kemudian campurkan cabe merah, bawang putih dan garam haluskan.
  4. Nikmati sate madura yang sudah masak dengan campuran bumbu kacang, jeruk nipis dan lontong yang telah di sediakan 
Sekian pembahasan mengenai cara pembuatan Sate Kambing Special Khas Madura versi Wisata Kuliner dari embunwisata.blogspot.com, semoga artikel ini bisa bermanfaat bagi pembaca dan dapat menambahkan wawasan untuk kita semua. Thanks for attention, salam dari Wisata Alam  Nusantara.
Continue reading

Rabu, 14 Januari 2015

Bono River adalah tempat wisata yang sangat menakjubkan khususnya bagi para wisatawan yang mencintai olahraga selancar yang ada di Indonesia, Fenomena alam yang sangat luar biasa terjadi di sungai Kampar tepatnya di Kab. Pelalawan Riau.

Pada saat air sungai pasang tinggi, ketinggian ombak bisa mencapai 4 sampai 6 meter yang membentang kawasan sungai. Hampir setiap saat fenomena alam ini terus terjadi dari pagi sampai malam hari. Lokasi Teluk Meranti kalau di lihat dari sudut geografis terletak di bantaran sungai muara kampar.
Berselancar di Sungai Bono River
Bagi Anda yang ingin mengunjungi dan melihat atau bahkan surfing gelombang bono. Jalur pertama dengan Pesawat Terbang : Anda harus pergi ke Bandara Pekanbaru Riau ( Bandara Sutan Syarif Qasim II ), maka dengan menggunakan mobil sewaan. Perjalanan pekanbaru - Meranti lamanya berkisar 5-6 jam. Setelah itu Anda datang ke jalan lintas menuju ke Teluk Meranti bono.
Bono River Riau
Bono River Riau
Atau saat Anda membutuhkan informasi tentang akses transportasi ke Teluk Meranti , kita ( River Defender ) siap membantu untuk memberikan layanan perjalanan atau transportasi air untuk melihat kawasan sungai. Karena jika Anda ingin melihat bono tidak bisa hanya gelombang di teluk meranti saja.

Harapan masyarakat di sekitar kawasan maupun dari seluruh indonesia berharap agar kelestarian alam yang ada di Sungai Bono River dapat terjaga dengan semestinya, dan dapat memajukan potensi wisatawan alam yang berada di indonesia sehingga dapat dikenal oleh wisatawan-wisatawan asing dari berbagai belahan dunia.

Tapi yang paling penting adalah potensi wisata ini dapat bermanfaat bagi masyarakat yang tinggal di sekitar sungai Kampar, . demikian juga mereka tetap akan menjaga sungai tetap stabil dan tidak tercemar.
Continue reading

Senin, 12 Januari 2015

Soto Medan ialah salah satu dari jenis soto khas medan yang menggunakan santan dan memiliki rasa yang gurih dan enak, bagi para wisatawan kuliner yang ingin mecicipi makanan khas soto medan ini tidak perlu jauh-jauh pergi ke medan karena cukup banyak orang-orang yang sudah menjual makanan ini, hal terpenting para wisawatan kuliner bisa mencoba untuk membuat nya sendiri berikut bahan-bahan yang di gunakan : 
Soto Khas Medan Santapan Wisata Kuliner Sumatra Utara
Bahan yang di haluskan ;
  • 6 butir bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 1 sdm ketumbar, sangrai
  • ½ sdt jintan, sangrai
  • ½ sdt merica butiran
  • 2 cm jahe
  • 2 cm kunyit
  • 2 sdt garam
  • 2 batang serai, memarkan
  • 5 lembar daun jeruk purut
  • 2 lembar daun salam
  • 3 cm lengkuas, memarkan
  • ½ ekor ayam kampung, potong-potong
  • 1 liter santan cair
  • 200 ml santan kental 
Bahan Bahan Pelengkap ;
  • 2 buah kentang rebus, potong-potong
  • 2 butir telur rebus, iris-iris
  • 1 buah tomat, potong-potong
  • Bawang goreng untuk taburan
  • Emping goreng
  • Sambal cabai rawit
  • Jeruk nipis
  • Kecap manis
Cara Pengolahan Soto Medan ;

Pertama-tama panaskan dulu minyak goreng, kemudian tumis bumbu halus, serai, daun jeruk, salam, dan lengkuas sampai harum dan matang. Masukkan ayam, aduk sampai daging ayam kaku. Tuang santan cair, aduk dan masak sampai ayam empuk. Angkat, kemudian goreng sampai kuning kecokelatan. Suwir-suwir dagingnya. Sisihkan.
didihkan kembali kuah soto dengan api kecil, tuang santan kental. Aduk sampai mendidih. Angkat.
masukkan kentang rebus, telur, tomat, dan daging ayam suwir ke dalam mangkuk saji. Tuang dengan kuah panas. Taburi dengan bawang goreng dan sajikan 

Sekian pembahasan mengenai Wisata Kuliner Soto Medan semoga bisa bermanfaat bagi pembaca dan dapat menambah wawasan mengenai cara pembuatan Soto Medan. Salam dari Wisata Alam Nusantara, terima kasih atas perhatian 
Continue reading

Minggu, 04 Januari 2015

Gunung Munara berasal dari kata menara, Gunung ini memilki ketinggian di bawah 200mdpl. Gunung Munara terletak di desa Kampung Sawah, Kecamatan Rumpin Kabupaten Bogor. Walaupun tidak banyak yang mengetahui tentang keberadaan gunung ini, namun Gunung Munara masih menyimpan keindahan alam yang tiada tara. 
Gunung Munara Jawa Barat
Situs Gunung Munara Jawa Barat
Banyak mitos-mitos yang masih tersimpan di gunung ini salah satunya yang melegenda yaitu terdapat jejak kaki kabayan yang cukup besar sampai saat ini  masih ada di Gunung Munara, mitos lainnya yaitu konon katanya terdapat gua batu yang di beri nama gua Soekarno, asal mula di beri nama gua Soekarno yaitu gua batu tersebut pernah menjadi tempat persemediannya Bung Karno, dan juga ada gua adzan dan juga mitos lainnya.
Jejak Kaki Kabayan di Gunung Munara Jawa Barat
Kramat Gunung Munara Jawa Barat
Mitos-mitos yang tersimpan di Gunung Munara pastinya membuat para wisatawan  yang belum pernah megunjungi Gunung Munara akan merasa tertantang untuk mengunjungi Gunung Munara dan membuktikan legenda tersebut secara langsung. Untuk mengunjungi lokasi ini waktu yang di tempuh yaitu relatif singkat antara 1-2 jam perjalan dari wilayah jabodetabek.

Dikawasan pendakian Gunung Munara para wisatawan akan melihat beberapa pos dan warung kecil untuk memenuhi kebutuhan logistik pendaki, memang tidak terlalu lengkap tapi sudah cukup untuk menganjal perut ketika melakukan perjalanan.

Pada pos ke dua para wisatawan akan di hadapi dengan beberapa gua yang bisa dibilang unik dan cukup menarik, dan terdapat akar raksasa yang menjadi ciri khas hutan hujan tropis jawa bagian barat.

Pada pos ketiga terdapat batu cadas yang menjulang, biasanya tempat ini menjadi favorite bagi para wisatawan yang berkunjung kesana karena batu cadas ini sangat cocok menjadi tempat berfoto atau mengambil dokumentasi ketika berada di Gunung Munara. Background dan pemandangan yang indah menjadi nilai plus untuk pengambilan gambar.
Gua di Gunung Munara Jawa Barat
Sunset di Gunung Munara Jawa Barat
Keindahan Alam di Gunung Munara Jawa Barat
Sekian pembahasan mengenai Gunung Munara semoga informasi mengenai objek wisata Gunung Munara bisa berguna untuk para wisatawan yang ingin berkunjung kesana, lebih dan kurang saya mohon maaf. Terima kasih salam untuk pecinta Wisata Alam Nusantara.


Continue reading

Kamis, 01 Januari 2015

Danau Singkarak merupakan danau yang menyajikan pemandangan kawah dari gunung vulkanik yang memiliki luas 1000 hektar, bisa dikatakan danau singkarak yaitu danau yang terbesar nomor dua di Indonesia. Kawasan danau memiliki udara yang sangat segar dan dingin air danau yang terlihat jernih mengundang para wisatawan untuk merasakan dinginnya air yang menyentuh kulit para wisatawan.
Danau Singkarak Sumatra Barat
Nelayan di Danau Singkarak Sumatra Barat
Hiasan pohon-pohon yang sejajar di tepi danau semakin memperindah kawasan danau, danau singkarak sangat cocok di gunakan sebagai tempat olahraga seperti jogging, senam, dan lainnya. Kalau olahraga di danau seperti dayung, berenang, memancing dan banyak hal menarik lainnya yang bisa dilakukan di sekitar danau.
Tempat Olahraga di Sekitar Kawasan Danau Singkarak
Danau Singkarak juga memiliki keistimewaan lainnya, berbagai jenis ikan air tawar yang hidup di danau memiliki kelebihan tersendiri dari danau singkarak. Ikan bilih salah satu ikan khas dari danau singkarak yang memiliki rasa yang gurih dan sangat cocok untuk menjadi oleh-oleh dari danau singkarak, dan ikan bilih menjadi sumber mata pencaharian nelayan sekitar.
Ikan Bilih Khas Danau Singkarak Sumatra Barat
Pasaran Ikan Bilih Khas Danau Singkarak Sumatra Barat
Namun akibat langkanya ikan bilih harga yang di tawarkan pun semain bervariasi mulai dari Rp.15 Ribuan perkilogram dan apabila sudah masuk kepasar maka harga ikan akan menjadi lebih mahal berkisar antara Rp.50-80 Ribuan perkilogram.

Bagi parawisatawan yang menyukai olahraga air, para wisatawan dapat menikmati keindahan alam di sekitar Danau Singkarak dan hamparan sawah yang membentang di sekitar tepian danau. Untuk mencapai danau seluas 129.70 kilometer persegi ini sangatlah tidak mudah. Baik menggunakan angkutan umum maupun angkutan pribadi. Dari Bandara Internasional Minangkabau perjalan ke Danau Singkarak bisa di tempuh dengan waktu dua jam, dengan tarif angkutan Rp.35 Ribu harga yang ralalif murah untuk para wisatawan yang ingin mengunjungi Danau Singkarak.

Sekian pembahasan singkat dari Wisata Alam Nusantara mengenai Objek Wisata Danau Singkarak, semoga info yang saya berikan bisa bermanfaat bagi pembaca yang ingin berkunjung ke Danau singkarak. Terima kasih atas perhatiannya 
Continue reading